Latest News

Ternyata Mata Mempunyai Kekuatan Membunuh Bakteri

Posted by beye on Sabtu, 06 Oktober 2012 , under | komentar (0)



Bila berbicara soal kekuatan tubuh membunuh kuman, mata adalah juaranya. Temuan ilmuwan University of California di Berkeley ini dapat mengarah pada pembuatan obat antimikroba baru dan murah. 

Hasil riset mereka menunjukkan protein dalam mata dapat membantu menjauhkan bakteri patogen. Tim ilmuwan mata menemukan bahwa ada bagian kecil protein keratin dalam mata yang memainkan peran kunci dalam mengusir bakteri. 


Peneliti menggunakan versi sintetis dari fragmen keratin tersebut untuk menguji beragam bakteri patogen. Molekul sintetis itu efektif membunuh bakteri penyebab penyakit pemakan daging dan radang tenggorokan (Streptococcus pyogenes), diare (Escherichia coli), infeksi staph (Staphylococcus aureus), dan infeksi cystic fibrosis paru-paru (Pseudomonas aeruginosa).

Temuan yang dipublikasikan dalam Journal of Clinical Investigation edisi Oktober ini dapat mengungkap sumber senjata baru dalam memerangi bakteri penyebab penyakit. Fragmen keratin ini relatif mudah dibuat sehingga berpotensi sebagai obat murah. 

“Yang menarik, keratin ini sudah ada dalam tubuh kita, sehingga pasti tidak beracun dan bersifat biocompatible,” kata peneliti utama studi itu, Suzanne Fleiszig, dosen mikrobiologi dan penyakit menular di School of Optometry UC Berkeley. 

“Molekul antimikroba alami yang diidentifikasi dalam riset sebelumnya ternyata toksik atau mudah dinonaktifkan oleh konsentrasi garam dalam tubuh kita.” 


Protein kecil yang ditemukan tim ilmuwan ini adalah turunan dari cytokeratin 6A, salah satu protein filamen yang saling berhubungan membentuk jejaring di seluruh sitoplasma sel epitel. 

“Dulu kami menduga cytokeratin hanyalah protein struktural, tapi studi kami memperlihatkan bahwa fragmen keratin ini juga memiliki kemampuan memerangi mikroba,” kata Connie Tam, anggota tim peneliti.

“Cytokeratin 6A dapat ditemukan dalam sel epitel kornea manusia, begitu pula di kulit, rambut, dan kuku. Ini adalah area tubuh yang terus-menerus terpapar mikroba, sehingga masuk akal bila mereka menjadi bagian dari sistem pertahanan tubuh.” 

Riset tentang cytokeratin 6A di laboratorium Fleiszig berawal ketika tim peneliti berupaya memecahkan misteri daya tahan mata terhadap infeksi yang luar biasa. 

Mereka menemukan bahwa tidak ada bakteri yang hidup di permukaan mata, berbeda dengan permukaan tubuh lainnya. Dalam eksperimen kultur di laboratorium, terbukti jaringan kornea mampu menyapu bersih bakteri patogen.

“Sangat sulit menginfeksi kornea dari mata yang sehat,” kata Fleiszig. “Kami bahkan menggunakan kertas tisu untuk merusak sel permukaan mata dan mengolesnya dengan bakteri, namun tetap menemui kesulitan memasukkan bakteri ke dalam kornea.” 


Sumber :
tempo.co

Tato Kuno Berumur 2500 Tahun Ditemukan Pada Mumi Putri Siberia

Posted by beye on , under | komentar (0)



Tato dengan pola-pola rumit dari tubuh seorang putri Siberia yang diawetkan selama 2.500 tahun yang lalu dalam permafrost telah terungkap di Rusia. 

Para ahli mengatakan gambar-gambar rumit adalah tanda usia dan status bagi orang-orang Pazyryk kuno nomaden, dijelaskan dalam Abad ke 5 SM oleh Herodotus sejarawan Yunani. 


Ilmuwan Natalia Polosmak yang menemukan sisa-sisa jasad putri tersebut di Pegunungan Altai juga terkejut menemukan kenyataan bahwa tato tersebut tidak berubah dalam waktu ribuan tahun.

Pada tempat ditemukan jasad sang putri yang diperkirakan meninggal pada usia 25 tahun ini juga ditemukan dua prajurit lainnya. Selain itu, disekitar 2 prajurit, dikuburkan enam kuda sebagai simbol untuk menghormati perjalanan sang putri ke alam lain. 

Hal ini menjadi bukti bahwa jasad wanita bertato tersebut kemungkinan ia seorang putri atau orang yang dihormati rakyat, penyembuh atau wanita suci . 









Dari gambar tato yang terdapat pada tubuh putri dan pengawalnya dapat disimpulkan bahwa pada jaman tersebut lukisan tubuh digunakan sebagai identitas dalam masyarakat. 


Sumber :
mesammesem.com

Bila Anda Sering Tersesat, Gunakan Sepatu Ber-GPS Ini

Posted by beye on Jumat, 05 Oktober 2012 , under | komentar (0)



Hal yang paling ditakutkan ketika mengunjungi suatu daerah yang belum pernah didatangi sebelumnya adalah tersesat. Seringkali kaki salah melangkah yang mengakibatkan seseorang semakin tersesat jauh. 

Hal inilah yang mungkin membuat seorang Dominic Wilcox merancang sebuah sepatu yang dilengkapi dengan GPS. Cara kerja dari sepatu sangat mudah, dengan hanya menekan sepatu pada bagian tumit, maka sepatu ini dapat mengantarkan si pemakai ketempat tujuan. 


Namun sebelum itu, si pemakai sepatu harus terlebih dahulu memasukkan lokasi-lokasi yang diinginkan ke dalam peta dan diunggah melalui USB ke sepatu. Dan penekanan sepatu pada tumit berarti memerintahkan agar sistem GPS di sepatu aktif. 

Para pengguna yang merasa telah tersesat dapat melihat lampu LED yang terletak ditutup kaki. Lampu ini nantinya akan menunjuk kearah mana harus berjalan. Dan ketika penggunanya telah sampai di tempat tujuan, maka lampu LED berwarna hijau akan menyala. 

Bentuk sepatu ini sangat simpel, bahkan bisa dipakai dalam kegiatan sehari-hari. Dengan warna yang kalem sepatu ini cukup pantas dipakai kaum remaja bahkan seorang dewasa. Berikut proses pembuatan dan bentuk sepatu GPS tersebut.








Sumber :
forum.detik.com

Inilah 6 Robot Terpintar yang Pernah Diciptakan di Dunia

Posted by beye on , under | komentar (0)



Perkembangan teknologi robot kian menakjubkan. Tak heran jika beberapa robot masa kini bisa bertindak seperti manusia. 

Robot canggih masa kini banyak dikembangkan di negara pusat teknologi seperti Amerika Serikat dan Jepang. Beberapa dirancang untuk membantu tugas keseharian, bahkan ada pula yang dibuat khusus untuk menjadi teman hidup manusia.

Berikut daftar beberapa robot yang dikategorikan sebagai yang terpintar:

1. Topio


Topio adalah robot humanoid yang didesain mampu menjadi atlet ping pong nan handal. Ya, robot asal Jepang ini dapat menjadi lawan yang cukup berat di meja pingpong.

Kepanjangan Topio sendiri adalah Tosy Ping Pong Playing Robot. Topio memang memiliki kecerdasan buatan yang cukup maju sehingga bisa meningkatkan skillnya dengan terus-terusan main ping pong.


2. Asimo


Asimo adalah kependekan dari Advanced Step in Innovative Mobility. Robot ini diperkenalkan pertama kali oleh Honda di tahun 2000. Ia didesain dapat beradaptasi di dunia nyata dan mampu berjalan dengan kedua kakinya.

Asimo bisa mengenali obyek bergerak, suara dan wajah manusia. Matanya berupa dua buah kamera untuk mendeteksi lingkungan serta menentukan jarak atau arah ke suatu tempat. 

Asimo bisa mengikuti seseorang dan mengintrepretasi perintah suara serta gerakan tangan. Jadi dia bisa merespon jika ada yang ingin menjabat tangannya.


3. Murata


Murata Girl, demikian nama robot asal Jepang ini. Bentuk fisik robot ciptaan perusahaan Murata Manufacturing itu seperti anak kecil. Ia mempunyai semacam sensor untuk menjaga keseimbangan tubuhnya sehingga mampu mengendalikan sepeda roda satu ke arah depan dan belakang.

Murata Girl adalah 'saudara' Murata Boy, robot ciptaan Murata Manufacturing di tahun 2005. Namun Murata Boy sepertinya kalah canggih ketimbang Murata Girl karena 'hanya' mampu mengendalikan sepeda roda dua. 

Sebuah mata elektronik yang terbuat dari sensor ultrasonik bakal memberitahu si robot agar tidak menabrak sesuatu saat sedang asyik bersepeda. Sementar otak robotiknya membantu untuk mengubah arah sepeda.


4. Violin Robot


Sesuai namanya, Violin Robot adalah robot canggih yang bisa memainkan biola. Pembuatnya adalah Toyota, produsen mobil raksasa asal Jepang. Jari-jari si Violin Robot dapat dengan lincah memainkan biola dan melantunkan nada dengan harmonis.

Robot setinggi 152 centimeter itu bisa berjalan tegak. Bahkan sebelum mulai memainkan biola, dia dapat memberikan salam berupa lambaian tangan kepada para penonton yang hadir untuk melihat kebolehannya.


5. HRP-4C


Tidak saja bisa berbicara menyapa para hadirin, robot cantik bernama HRP-4C tersebut juga diprogram sedemikian rupa sehingga gerak gerik tubuhnya mirip dengan model manusia sungguhan. Ya, ia dirancang untuk peragaan busana.

Dengan tinggi sekitar 158 cm, fisik HRP-4C mirip dengan perawakan wanita Jepang pada umumnya. Menurut para pembuatnya, bentuk si robot terinspirasi dari karakter di komik manga. Ia dikembangkan oleh National Institute of Advanced Industrial Science and Technology


6. Yurina


Robot Yurina ini dirancang untuk membantu para manula. Pembuatnya, Logic Machine menyatakan si robot sudah digunakan di rumah sakit Osaka di mana ia bisa mengangkut pasien ke tempat lain. Juga bisa membantu mandi dan mengganti popok

Si robot dapat diperintah dengan suara ataupun layar sentuh. Pengoperasiannya pun mudah, bahkan oleh orang yang sudah lanjut usia sekalipun.


Sumber :
detik.com

Jika Paus Terdampar, Jangan Coba Makan Dagingnya

Posted by beye on Kamis, 04 Oktober 2012 , under | komentar (0)




Saat ada peristiwa terdamparnya paus yang biasanya kebanyakan mati, pasti ada warga yang beramai-ramai untuk sekedar menonton dan bahkan memotong-motong dagingnya. Ternyata daging bangkai paus tak baik untuk dimakan manusia! 


Daging paus memiliki kandungan zat besi dan merkuri yang tergolong tinggi. Penelitian sudah membuktikan akan kebenaran ini. Seperti diketahui, zat bernama merkuri ini adalah zat jahat yang merugikan tubuh dan bisa merangsang pertumbuhan tumor. Selain itu juga menyebabkan gangguan saraf. 

UU No 5 tahun 1990 juga memberikan larangan terkait satwa yang dilindungi ini. Dikatakan bahwa paus merupakan salah satu satwa yang dilindungi UU tersebut sehingga meskipun mati, warga tak seharusnya memotong dan memakan dagingnya seenaknya saja. Bahkan untuk sekedar diawetkan saja sudah dilarang. 

Langkah yang paling baik ialah mengupayakan agar paus yang terdampar bisa kembali ke laut. Jika akhirnya paus harus mati di darat, maka sebaiknya dikuburkan atau dilarung ke laut. 

Sebelumnya diberitakan bahwa ada 46 paus yang tedampar di NTT. Malangnya, 44 dari paus yang terdampar itu mati karena tak berhasil diselamatkan. Beberapa ekor paus yang mati tersebut dagingnya dipotong beramai-ramai oleh warga sekitar. 


Kenapa paus bisa terdampar? 

Penyebab banyaknya paus yang terdampar kali ini diduga ada dua, yakni faktor alam dan manusia. Faktor manusia termasuk limbah sedangkan faktor alam ialah pergerakan lempeng tektonik yang kemudian membuat navigasi paus menjadi kacau. 

Karena paus yang terdampar di daerah yang memang menjadi jalur migrasinya itu, diduga ada sesuatu yang membuat paus tersebut mabuk. Limbah tambang di Selat Timor diduga sebagai penyebab terdamparnya paus dalam jumlah besar kali ini. 

Biasanya, faktor alam tak membuat banyak paus terdampar. Karena itu, alasan limbah dirasa lebih masuk akal. Namun agar lebih pasti, pihak terkait akan berusaha meneliti penyebab terdamparnya paus di NTT tersebut.


Sumber :

Inilah 5 Sepatu Olahraga Termahal di Dunia

Posted by beye on Rabu, 03 Oktober 2012 , under | komentar (0)



Ya, sepatu-sepatu olahraga di bawah ini, memiliki harga yang fantastis. Si pemilik pastinya berduit dengan pendapatan wah!

Mari lihat jajaran sepatunya di bawah ini seperti yang diberitakan bornrich.com.


1. Diamond Studded Nike Boots (US$ 218.000 / Rp 1,962 miliar)

Sepatu olahraga asal pabirkan Nike ini diyakini masih yang termahal hingga kini. Sepatu ini dipakai oleh pesepakbola Inggris John Terry, Wayne Rooney dan Rio Ferdinand.

Mereka mendapatkannya dari acara lelang untuk amal bagi yayasan Rio Ferdinand, "Dream Foundation".

Sepatu dihiasi dengan 7,444 batu berharga dan berlian. Didesain oleh desainer terkenal Luisa Di Marco yang memberikan sentuhan khusus dengan berlian hitam, emas putih bersama dengan batu sapphire.

Secara keseluruhan total tiga pasang sepatu tersebut adalah 623 ribu dolar US. Tapi yang paling mahal yakni milik John Terry, seharga 218 ribu dolar US.


2. Air Jordan Silver Shoe (US$ 60.000 / Rp 540 juta)
Air Jordan Silver Shoe
Sepatu bertanda tangan Michael Jordan ini muncul dalam lelang eBay. Penjualnya mengatakan bahwa sepatu tersebut merupakan hadiah ulang tahun untuknya beberapa tahun silam. Sepatu tersebut laku oleh seorang penggemar MJ senilai 60 ribu dolar.


3. Diamond Studded sneakers (US$ 50.000 / Rp 450 juta)
Nike Air Zoom Kobe 1
Dibuat oleh Nike dengan nama "Air Force 1." Sepatu ini bertatahkan berlian 11 karat yang menghiasi sekitar logo Nike dan dicor dengan logam emas. Untuk menjadi sneaker yang paling mewah.


4. Nike Air Zoom Kobe 1 (US$ 29.999,99 / Rp 270 juta)

Edisi terbatas sepatu ini dibuat oleh Nike dengan empat desain. Pembedanya hanya gambar kota di atas sepatu. Kota-kotanya adalah, Los Angeles, Chicago, Texas dan New York. Anda akan menerimanya dalam bungkus kayu yang terdapat pahatan peta dari salah satu keempat kota tersebut.

Hanya dijual sebanyak 25 pasang dan 10 persennya akan diberikan kepada badan amal.


5. Gold Running Shoes (US$ 24.000 / Rp 216 juta )
Gold Running Shoes



kaskus.us

Gurun Pasir yang Unik Dikepung Pegunungan Salju

Posted by beye on , under | komentar (0)




Pemandangan yang sangat aneh terlihat di sebuah Pegunungan Siberia yang mempunyai suhu sangat dingin. Di antara pegunungan yang menjulang tinggi berkarpet salju, terdapat daerah gurun pasir dengan warna kuning yang khas.

Berjarak sekitar 40 km dari Gunung Kodar, kawasan Trans-Baikal, Pegunungan Siberia, Rusia, terdapat pemandangan tidak biasa. Gurun pasir seluas 37 km2 menjadi potret gambaran permukaan bumi yang sangat aneh. Di antara putihnya salju yang menutupi pegunungan sekitar, ternyata masih terdapat sebuah gurun pasir. Gurun Pasir Chara merupakan salah satu daya tarik yang cukup kuat bagi wisatawan internasional, khususnya pecinta travelling.



Banyak para pendaki gunung yang ingin melihat sendiri keanehan alam ini. Bukit pasir setinggi 15-30 meter membentang sepanjang sungai es yang terdapat di dasar pegunungan. Gurun pasir Chara terlihat mirip sekali dengan padang pasir yang ada di Mesir.

Anda bisa coba menjejakkan kaki di sini untuk merasakan sendiri bahwa padang ini benar-benar diisi pasir. Sejauh mata memandang, hanya warna coklat muda khas pasir yang akan terlihat. Sesaat Anda akan merasa sedang berada di Timur Tengah, minus gerombolan unta dan pohon-pohon kaktus.





Gurun pasir Chara ini diduga terbentuk sekitar 50 atau 100 tahun yang lalu, seperti dikutip dari Amusing Planet. Dataran segitiga yang ada di depan Gunung Sakukan terkikis oleh angin dan cuaca. Kikisan tersebut menghasilkan daerah perbukitan kecil dan juga padang pasir.





Gurun ini juga terkadang tertutup salju, terutama saat musim dingin. Namun, salju tersebut tidak pernah bertahan lama di sana. Selesai musim dingin, gurun pasir Chara kembali mempesona dengan menjadi sebuah daerah yang dipenuhi pasir diantara pegunungan salju dan siap memuaskan rasa penasaran para wisatawan Internasional.















Sumber:
petualangunik

Benarkah UFO Tertangkap Kamera Google Map?

Posted by beye on Selasa, 02 Oktober 2012 , under | komentar (0)




Dua benda aneh mirip piring terbang tertangkap di Google Maps. Yang satu ada di Texas, sementara penampakan benda aneh lainnya ada di New Mexico.

Jarak penampakan kedua benda aneh di langit tersebut terpisah sampai 1.000 mil. Tapi, anehnya mirip. Gambar ini berupa bayangan menyerupai bentuk pesawat UFO, berwarna oranye menyala.



Dikutip dari laman Dailymail, pengguna online dapat melihat dua benda ini di Jacksonville, Texas dan di Sky City Casino Hotel, 32 Indian Service Route 30, Acoma Pueblo, New Mexico.

Gambar ini kemudian memunculkan pertanyaan, bagaimana bentuk piring terbang tersebut bisa terekam di Google.

Kedua objek tersebut sama-sama berada di atas jalan. Gambar piring terbang yang ada di Texas pertama kali diungkapkan warga bernama Andrea Dover kepada sebuah stasiun televisi. Dia menyadari gambar aneh tersebut saat mencari jalan di Google Maps.

Sejauh ini, belum ada yang bisa menjelaskan gambar tersebut, khususnya penduduk di kedua kota. Teori yang paling populer dan masuk akal adalah: gambar mirip piring terbang berpendar tersebut merupakan silau matahari yang tertangkap kamera.

KLTV, stasiun televisi yang berafiliasi dengan ABC sampai mengirimkan wartawannya untuk menginvestigasi gambar tersebut. Tapi, sang wartawan hanya mendapat kata "wow" dari penduduk di Jacksonville.




Sumber:
viva

Inilah 7 Film dengan Durasi Terlama di Dunia

Posted by beye on Senin, 01 Oktober 2012 , under | komentar (0)



7. Berlin Alexanderplatz
Meskipun "Berlin Alexanderplatz" adalah sebuah acara televisi yang memiliki durasi panjang yang ekstrim, itu sebenarnya dapat dkatakan sebuah film, dan merupakan film narasi terpanjang dalam sejarah. Film ini berlangsung selama 15,5 jam yang mengeksploitasi seorang pria bernama Franz Biberkopf dan daerah Berlin - Alexanderplatz - di mana dia hidup.


6. 24 Hours Psycho 
Apa itu “24 Hour Psycho”? itu adalah film tentang seorang psycho selama 24 jam yang benar-benar membuat kita menjadi psycho.


5. **** Atau Four Stars
adalah sebuah film eksperimental yang dibuat oleh Andy Warhol yang terdiri dari gulungan film yang tak terhitung jumlahnya. Dengan durasi sepanjang 25 jam, film ini adalah salah satu dari sepuluh film terpanjang dalam sejarah dan mengandung seks grafis, gambar kosong, frame putih bersih dan ledakan musik yang sangat keras.


4. The Longest Most Meaningless Movie in the World
Ironisnya, dan meskipun film ini berdurasi dua hari, “The Longest Most Meaningless Movie in the World” hanya dapat menjadi kandidat ketiga di daftar sepuluh film terpanjang dalam sejarah. Film yang benar-benar tidak ada artinya ini merupakan kompilasi yang tak ada habisnya dari iklan, berita, dan cuplikan berita saham tahun 70 an. 


3. The Cure for Insomnia
Direktur John Henry Timmis IV benar-benar memiliki rasa humor. “The Cure for Insomnia,” salah satu dari tujuh film terpanjang dalam sejarah, berjalan “hanya” sekitar 87 jam, atau tiga hari dan lima belas jam, dan terdiri dari penyair yang membaca puisi sepanjang 4000 halaman, diselingi dengan adegan porno dan rock and roll. Benar-benar obat yang ampuh untuk penyakit sulit tidur.


2. Matrjoschka
Film Jerman ini benar-benar memberikan pengalaman mengerikan selama 95 menit, tunggu ada yang salah maksudnya adalah 95 jam!! Nah, jika Anda tidak ada kegiatan dalam empat hari film ini dapat menghibur Anda dengan gambar seorang anak naik sepeda dengan background rumah yang bergerak sangat perlahan dan gerakan tersebut sangat lambat sehungga tidak terlihat dengan mata manusia.


1. Cinématon

Ini adalah film terpanjang dalam sejarah. Berapa lama? Oh, hanya sekitar 150 jam. Dan butuh lebih dari 30 tahun untuk membuat film ini. Film Ini juga terdiri dari tiga bagian sketsa diam selama setengah menit. Apakah ada gunanya? Laporan surat kabar Guardian yang memberikan komentar “terlalu berlebihannya sebuah eksistensi dalam percakapan manusia”


Inilah Fakta-Fakta Unik Kartu Remi

Posted by beye on , under | komentar (0)




Kartu remi terdiri dari 4 jenis, sekop (spade), hati (heart), wajik (diamond), dan keriting (club). Setiap jenis dimulai dari angka 1 - 10, lalu Jack, Queen dan King. Semua berjumlah 13. Maka totalnya ada 52 kartu, ditambah Joker menjadi 53 buah.

Jumlah kartu serta gambar Jack, Queen, dan King punya arti tersendiri. Apa artinya, dan mengapa demikian?
 

 tribunnews.com


Untuk menjawabnya, kita harus melihat sejarah permainan kartu - atau disebut playing card. Permainan kartu diduga kuat berawal dari China. Selama jaman Dinasty Tang (618 - 907 M) permainan ini mulai berkembang. Kemudian saat pemerintahan Dinasty Ming, kartu memiliki gambar figur manusia mulai dipakai. Selain menjadi leluhur kartu remi, juga permainan kartu lainnya semacam domino dan mahjong.

Permainan kartu lalu menyebar ke seluruh Asia, termasuk diadopsi oleh pemerintahan Islam, Mamluk di mesir di abad ke-14. Saat itu Mamluk yang mulai memakai kartu sejumlah 52. 10 kartu diwakili angka 1 - 10, lalu King atau malik, kemudian na'ib malik atau Deputy King, dan thani na'ib (setingkat di bawah Deputy).

Karena kerajaan Islam pernah menaklukan Eropa, maka permainan kartu pun ikut menyebar. Perancis yang mula-mula membagi kartu menjadi sekop (spade), hati (heart), wajik (diamond), dan keriting (club).

Malik, na'ib malik, dan thani na'ib diadaptasi menjadi King, Queen, dan Jack.  Maknanya pun ikut berubah sesuai kepercayaan bangsa-bangsa kulit putih.

King sekop (spade) : Raja David (Daud).
King hati : Charlemagne.
King wajik : Julius Caesar
King keriting : Iskandar Agung

Queen sekop : Pallas
Queen hati : Judith
Queen wajik : Rachel
Queen keriting : Argine

Jack sekop : Holger Danske (ksatria Charlemagne)
Jack hati : La Hire (pendukung Joan of Arc)
Jack wajik : Hector
Jack keriting : Lancelot

Memang banyak menggambarkan tokoh-tokoh di Perancis dan Inggris, sekaligus Holly Bible. Sehingga ada pula sebagian orang yang merepresantasikan sebagai simbol kekristenan yang diambil dari riwayat yang tertulis di Holly Bible. Seperti misalnya King melambangkan God (Tuhan), lalu angka 6 melambangkan enam hari penciptaan, angka 7 melambangkan Sabbath, dan lain sebagainya.

Yang menarik, jumlah kartu 52 ada artinya yakni : 52 (5+2) = 7 hari dalam seminggu.

Lalu 4 jenis kartu menyimbolkan musim, yakni Sekop (spade) mewakili musim dingin. Hati (Heart) mewakili musim gugur. Wajik (Diamond) mewakili musim semi, dan keriting (Club) mewakili musim panas.

 
 konsultasisyariah.com


Dalam satu jenis terdapat 13 kartu. Ini maknanya adalah jumlah minggu dalam satu musim. Warna merah berarti siang, dan hitam berarti malam.

Sekarang, jumlahkan semua angka dari tiap jenis. Contoh : Sekop = 1 (As) + 2 + 3 + 4 + 5 + 6 + 7 + 8 + 9 + 10 + 11 (Jack) + 12 (Queen) + 13 (King) hasilnya 91.

Lalu 91 x 4 (sesuai empat jenis kartu) maka hasil akhir adalah: 364. Ditambah Jocker menjadi 365. Inilah jumlah hari dalam setahun.

Keunikan lainnya, jumlahkan huruf dari nama-nama kartu dalam empat bahasa ini.

Bahasa Inggris:

Ace,two,three,four,five,six,seven,eight,nine,ten,Jack,Queen,King.
Bahasa Belanda:

Aas,twee,drie,vier,vijf,zes,seven,acht,negen,tien,Boer,Vrouw,Heer.

Bahasa Jerman:

As,zwei,drei,fünf,sechs,sieben,acht,neun,zehn,Bube,Dame,König.

Bahasa Perancis:

As,deux,trois,quatre,cing,six,sept,huit,neuf,dix Valet,Reine,Roi.


Hasilnya semua adalah 52. Dan, itu berarti jumlah minggu dalam satu tahun.


geocaching.com


Namun, ada misteri-misteri tentang kartu yang belum terjawab sampai sekarang, misalnya :
  • King Hati satu-satunya King yang tidak mempunyai kumis.
  • King Hati juga mengarahkan pedangnya ke arah kepalanya sendiri, oleh karena itu King Hati selalu disebut "The Suicide King".
  • King wajik (Diamond) cuma keliatan satu sisi muka.
  • Queen sekop (Spade) melihat ke arah kanan, sementara Queen lainnya melihat ke arah kiri.
  • Queen sekop (Spade) satu-satunya Queen yang memegang tongkat dan bunga, sementara Queen lainnya hanya memegang bunga saja.

Kartu remi dan Militer Amerika Serikat

1. Pada Perang Dunia II, kartu remi dikirim kepada tentara Amerika yang ditawan di kamp-kamp Jerman. Pihak militer Amerika bekerja sama dengan perusahaan produsen kartu membuat edisi spesial. kartu-kartu ini dirancang sedemikian rupa, sehingga bila dicelupkan dalam air menghasilkan lapisan khusus yang merupakan bagian-bagian peta, cara agar para tawanan tersebut bisa kabur.

 
armchairgeneral.co


2. Saat Perang Vietnam di tahun 1960-an, As sekop disebar di hutan-hutan Vietnam, atau ada juga tentara yang menyelipkan di helm mereka. Tujuannya untuk membuat takut tentara Viet Cong. Mengapa? Karena As Sekop adalah simbol kematian, dan tentara Viet Cong masih percaya akan takhayul ini.




 


Arwah 6000 Tahanan Jepang Muncul Dalam Foto

Posted by beye on Minggu, 30 September 2012 , under | komentar (0)




Hasil jepretan pensiunan Mayor John Tulloch membuat geger pembaca dailymail. Dalam foto tampak bayangan hantu yang sedang menyeberangi jalan.

Tahun 2010 silam Mayor Tulloch sedang napak tilas ke Sandakan, Kalimantan (masuk wilayah Sabah, Malaysia). Ia menelusuri kembali langkah para tawanan saat Perang Dunia II.

 
 Bayangan hantu keluar dari hutan


Seperti diketahui, kisah di Sandakan merupakan kisah kelam di tahun 1945 saat 2400 tentara Australia dan 3600 orang Indonesia dipaksa berjalan sejauh 260 kilometer dari Sandakan menuju Ranau.

Mereka dipaksa berjalan tanpa henti, didera kelaparan sehingga terpaksa menjadi kanibal agar tetap hidup. Hanya enam orang tentara Australia yang selamat dari kekejaman tersebut. Mereka berhasil melarikan diri.

Saat Mayor Tulloch berkendara dalam mobil, ia memotret sepanjang jalan.

"Saya mengambil sekitar 200 foto dari kamera digital," kisah Tulloch.  Ia kemudian melihat hasilnya di komputer dan tidak menyadari saat pertama kali. Lalu ia mengulang lagi dari awal dan baru menyadari ada yang aneh.
 

Kamp Sandakan / wikipedia.org
 

"Saya menatap foto itu lagi. Apa yang saya lihat ada sekitar tujuh belas atau delapan belas hantu keluar dari hutan dan menyusuri jalan menuju Ranau."

Namun, benarkah itu penampakan hantu?

"Saat itu saya didampingi supir, dan ia menyampirkan handuk di atas dasbor mobil. Handuk tersebut memiliki pola, mungkin pola itulah yang tercermin sehingga menghasilkan gambar dalam foto," papar Tulloch.

Ada sedikit keanehan. Bila itu benar hanya refleksi, mengapa tak tampak bayangan dari bagian handuk lainnya?


 



Sumber:
dailymail

Menengok Indahnya Kumpulan Galaksi Terjauh yang Berhasil Diungkap Hubble

Posted by beye on , under | komentar (0)



Teleskop antariksa Hubble mengabadikan citra yang mengagumkan, pemandangan terjauh di jagat raya. Pemandangan ini mengungkap ribuan galaksi berjarak miliaran tahun cahaya dari Bumi.

Citra yang dihasilkan disebut eXtreme Deep Field (XDF). Citra dihasilkan dari kombinasi pengamatan teleskop Hubble selama 10 tahun pada sepetak langit. Beberapa galaksi yang diungkap lewat citra ini bahkan sepermiliar lebih redup dari yang bisa dilihat manusia.


XDF adalah sekuel dari citra Hubble Ultra Deep Field yang diambil tahun 2003 dan 2004. Namun, XDF menyuguhkan citra yang lebih jauh hingga masa 13,2 miliar tahun yang lalu. Semesta sendiri tercipta 13,7 miliar tahun lalu lewat Big Bang.

"XDF adalah citra yang paling dalam yang pernah didapatkan dan mengungkap galaksi paling jauh dan redup yang pernah dilihat," kata Garth Illingworth dari University of California, Santa Cruz.

"XDF memungkinkan kita mengeksplorasi waktu jauh ke belakang," tambah pimpinan invesgitasi Hubble Ultra Deep Field tahun 2009 ini, seperti dikutip Space.com.

Dalam citra tersebut, terungkap ragam bentuk galaksi, mulai yang berbentuk spiral seperti Bimasakti, hingga yang berupa gumpalan, sebagai hasil dari tumbukan antar-galaksi. Galaksi yang kecil dan redup yang bisa jadi merupakan biji dari galaksi saat ini pun tampak.

XDF sebenarnya hanya menyuguhkan galaksi yang berada di bagian selatan konstelasi Formax. Area wilayah ini hanya sepersekian dari area Bulan Purnama. Di wilayah itu saja, Hubble sudah mengungkap 5.500 galaksi.

XDF pun mengungkap galaksi termuda yang pernah ada, berumur hanya 450 tahun lebih muda dari Big Bang. Hubble diluncurkan pada tahun 1990 atas kerja sama Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat NASA dan European Space Agency. 


Sumber :
kompas.com

Get paid To Promote at any Location
Related Posts with Thumbnails