Latest News

Film 'Tendangan dari Langit' Memotivasi Timnas Indonesia

Sabtu, 10 September 2011 , Posted by beye at 09.08

Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Malaranggeng baru saja nonton bareng film 'Tendangan dari Langit' garapan Hanung Bramantyo di XXI FX Plaza, Jakarta, Rabu (7/9/2011). Menurutnya, film tersebut bisa menjadi motivasi untuk timnas Indonesia.

"Bagus sekali untuk memotivasi timnas kita," ujar Andi dalam konferensi pers yang didampingin Hanung (sutradara), Djohar Arifin Husein (pelatih timnas) dan Timo Scheunemann (coach Persema Malang) di The Cone FX.




Kementerian pemuda dan olahraga menggelar acara nonton bareng bersama para staf dan jajarannya serta dengan pihak PSSI. Selain itu turut hadir beberapa pemain film tersebut, seperti Agus Kuncoro. 

"Kita berharap film-film seperti ini yang bertemakan olahraga bisa terus ada. Tidak hanya untuk satu bidang olahraga saja, tetapi dari berbagai jenis bidang olahraga yang lainnya agar bisa memacu dan memberikan motivasi terus," tambahnya.

Menurut sang sutradara film tersebut, 'Tendangan dari Langit' yang dibuatnya itu memang penuh dengan kesan dan makna. Salah satunya adalah sebagai cerminan untuk dunia persepakbolaan Indonesia.

"Saya sebagai sutradara hanya bisa mengemas dan membuat film seperti itu. Selebihnya semua saya serahkan kepada yang menonton, terserah mencerminkannya seperti apa," tandas Hanung. source

Currently have 0 komentar:

Leave a Reply

Posting Komentar

Silakan tinggalkan komentar disini...

Get paid To Promote at any Location
Related Posts with Thumbnails