Latest News

Canggih! Alat Ini Bikin Tangan Jadi Kendali Gadget

Kamis, 26 Mei 2011 , Posted by beye at 19.43

Awalnya kita perlu tombol, lalu beralih ke layar sentuh. Kini kita tak perlu perangkat itu semua, karena gadget bisa dikendalikan dari telapak tangan.

Ilmuwan membuat alat yang memungkinkan pengguna ponsel mengoperasikan perangkat lain tanpa menyentuhnya. Teknologi ini menggunakan sensor cahaya guna mengawasi gerak tangan pengguna di telapak tangan dan meneruskannya ke layar ponsel sesuai keinginan.

iPalm dengan teknologi sensor cahaya memungkinkan untuk mengendalikan ponsel secara jarak jauh hanya dengan sentuhan jari

Artinya orang bisa menolak panggilan yang masuk dengan kondisi ponsel masih berada dalam saku. Dalam ujicoba, sensor cahaya dikaitkan kamera di atas kepala pengguna. Ilmuwan berharap kamera itu nantinya bisa sekecil tombol ponsel biasa.

Tim Hasso Plattner Institute di Potsdam University, Jerman, yakin, terobosan yang dijuluki ‘iPalm’ ini bisa digunakan semua ponsel. Saat ujicoba, alat ini diuji pada 12 subyek dan 68% pengguna iPhone mampu melokasi aplikasi favorit tanpa melihat ponselnya.


Currently have 0 komentar:

Leave a Reply

Posting Komentar

Silakan tinggalkan komentar disini...

Get paid To Promote at any Location
Related Posts with Thumbnails